Minggu, 29 November 2009

KOPDAR YANG PERTAMA DENGAN KB

Wah saya mendapat sebuah komentar di salah satu artikel blog saya dari teman saya Qory yang mengatakan kalau pada tanggal 29 KB (kayuh baimbai) itu lo salah satu komunitas blogger kalsel mengadakan kopdar yang bertempat di daerah belitung,betapa senangnya saya karena pihak kb berjanji bahwa anggota yang sah menjadi anggota adalah anggota yang ikut kopdar.
Tepat pada besok harinya bertepatan hari raya qurban saya langsung ke rumah Qory menyakan perihal acara tersebut apa Qory sama anak kontra yang lainnya ikut atau tidak.
Hari yang di tunggupun tiba,kira-kira pada jam 1 siang saya di sms anshori,salah satu anggota kontra yang juga ikut kb kalau acaranya di mulai jam 3.Saya pun langsung bergegas mandi tapi saya lupa berak.Setelah selesai mandi dan di rasa waktunya masih lama sayapun pergi ke daerah Kelayan untuk membeli helm kebetulan saya lagi pengen helm trendy khas anak muda,dan saya beli helm motif tengkorak.
Setelah selesai membeli helm saya ke rumah Qory dengan bergegas takut terlambat,namun sesampainya di rumah Qory alangkah kesalnya saya ternyata ia masih tidur.Singkat cerita kami berangkat ke daerah belitung,dan kesialan kembali menimpa kami,kami tersesat tapi untungnya tidak terlalu lama dan kami tidak terlambat ikut kopdar.
Sesampainya di acara kopdar,kopdar yang saya kira seru ternyata kurang asyik terlebih bagi anggota baru,jadi saya harapkan nantinya acara kopdar bisa di kemas semenarik mungkin agar menarik.Tapi saya akui orang-orang kb ramah,baik dan humoris thanks ya buat kb karena udah di ajak kopdar.

Selasa, 24 November 2009

KEBEBASAN DAN KEPUASAAN VERSI BLOG SAYA

Ok sebelum saya memulai menulis artikel ini saya mau mengucapkan selamat hari raya idul adha dan selamat pulang kampung untuk anak-anak kontra.
Ok kita sudah tahu menurut kaidah yang telah di anut oleh masyarakat yang berbunyi bahwa kebebasan boleh di jalankan asal jangan sampai mengganggu orang lain.Jadi itulah kebebasan secara teori yang di anut masyarakat kita.Namun pabila melihat secara praktik mungkin teori tadi hanya penghias kata-kata saja.Buktinya banyak terjadi penyimpangan kebebasan yang terjadi.Mungkin kalau saya tuliskan tak akan cukup dan membuat tangan saya pegal menulisnya,jadi kita pikirkan sendiri penyimpangan kebebasan apa yang terjadi sehingga kita introveksi apakah kebebasan kita benar atau melenceng dari jalan yang semestinya.
Saya akan bermurah hati untuk memberikan contoh kebebasan yang tidak bertanggung jawab tapi bukan di Indonesia tapi di kawasan Amerika.Kita tau Amerika negara yang menyatakan kebebasan lebih kepada masyarakatnya terutama di bidang sex.Sebagaimana yang pernah saya baca dari beberapa media mengatakan bahwa di Amerika kaum homo,lesbi,kumpul kebo di anggap hal wajar.Jadi,apakah kebebasan seperti ini bisa dikatakan bertanggung jawab.
Lalu saya akan membahas masalah kepuasan,menurut hukum gossen I dikatakan bahwa apabila seseorang terus-menerus menambah kebutuhannya maka ia tak akan mendapat kepuasan di kebutuhan selanjutnya.Hal ini bisa di kaitkan dengan kehidupan kita sehari-hari apabila kita mendapatkan suatu keadaa atau keuntungan yang itu-itu saja dalam artian monoton,maka kita akan merasa biasa-biasa saja.Makan ayam goreng bagi orang kaya merupakan hal yang biasa saja tapi bagi orang miskin itu sangat luar biasa.
Jadi mungkin teori ini dapat mematahkan bahwa kesenangan bukan di dapat dari harta yang banyak atau sebagainya tapi kesenangan bisa didapat apabila kita jarang mendapat nikmat.

Sabtu, 21 November 2009

BERSAHABAT DENGAN BANJIR


Mungkin judul artikel ini sangat waaaah atau aneh tapi ini salah satu trik saya agar artikel blog ini bisa membuat penasaran pembaca.ok tak usah berleha-leha saya akan langsung memberikan tips menghadapi banjir yang saya sebut bersahabat dengan banjir yang saya dapat dari sebuah acara berita pagi yang sedikit saya modifikasi.
Ok,berbasa-basi sedikit banjir saat ini mulai menyerang tanpa ampun kita tak bisa berbuat apa-apa karena ini salah satu takdir tuhan dan di campur kesalahan kita yang begitu mudahnya membuat sampah ke got atau ke sungai-sungai dan menebang pohon sembarangan yang tanpa di iringi penanaman ulang.Kita tak bisa menghindari banjir,tapi kita bisa bersosialisasi atau bersahabat baik dengan banjir.Berikut akan saya uraikan bagaimana supaya bisa bersahabat dengan banjir dengan gamblang dan jelas dan anda mempraktikkan bila terkena banjir nanti:
1.Buat rumah menjadi berloteng
Ini salah satu cara yang cukup ampuh karena anda tidak perlu lagi mengungsi ke rumah keluarga ataupun yang lainnya karena anda tinggal mengungsi ke atas rumah anda cukup mudah fleksibel dan tak perlu biaya dan waktu yang banyak.
2.Buat gudang di atas loteng
setelah badan selamat pasti satu yang menjadi beban lagi yaitu harta benda saya gimana,caranya cukup simpel tapi butuh biaya tambahan.Sebelum anda terkena banjir,atau jauh-jauh hari anda bikin dulu gudang di atas loteng jadi barang anda bisa aman.Menaruh barangnya kalau anda ngerasa mulai ada tanda banjir.

3.Sediakan perahu karet
Hal ini penting untuk transportasi misalnya untuk pergi bekerja atau membeli bahan kebutuhan,selain simpel perahu karet juga mudah di simpan kalo selesai di gunakan dan tidak banyak makan tempat.
4.Beli obat-obatan
beli obat-obatan yang di perlukan seperti obat kulit atau sejenisnya karena biasanya waktu banjir banyak orang yang terkena penyakit kulit.
5.Berhubungan dengan petugas pintu air
Kalau bisa sebuah kampung mempunyai alat yang bisa berhubungan dengan petugas pintu air biar bisa mengetahui atau antisipasi banjir lebih awal.
Jadi sekian deh tips dari saya anda bisa menambahkan tips lainnya di kotak komentar/tanggapan biar bisa jadi refrensi buat orang yang terkena banjir sekalian beramal pikiran.

Kamis, 19 November 2009

Kiamat 2012


Bru" ini khalayak umum di kejutkan dgn beredarnya film d bioskop yg menydtdkan klo kiamat terjadi tahun 2012 sob lantas hal ini membuat bermacam kontoversi soalnya banyak yg meragukan soal kebenaran klo kiamat terjadi tahun 2012.Namun di nilai dari segi positif film ini sedikit mengitkan kita bahwa kiamat akan terjadi dan apakah kita sudah punya bekal untuk menghadapinya dan membuat kita takut berbuat dosa.
Namun di liat dari hal negatif film ini cukup menyesatkan,coba pikir kan Allah sudah meresmikan dalam Al-Qur'an bahwa datangnya kiamat tak ada satupun yg mengetahui.Tapi di film kiamat 2012 ini dengan berani menyatakan kalau kiamat terjadi tahun 2012 ini berarti bertentangan dengan apa yang di tetapkan Allah.
Mungkin satuhal yang bisa menghilangkan kontoversi ini yaitu filmnya tetap bertema hari kiamat namun ganti 2012 itu dengan tahun yang tidak tertentu.Tapi muncul lagi masalah apakah pembuat filmnya ini mau seperti dan lagi pula kalau di telusur mungkin ini salah satu strategi pasar agar penonton tertarik dengan membuat kontoversi.
Dan mungkin kembali kepada kita lagi sebagai penonton bagaimana menyikapi apa yang kita tonton apakah bisa membawa dampak baik atau sebaliknya malah membawa dampak buruk nah itu semua ya tadi kembali ke kita lagi dan mudahan banyak memberi kebaikannya dari pada keburukan.

Selasa, 10 November 2009

Gagal


Tadi baru aja gw ngalamin sebuah kegagalan,entah apa pelajaran yang bisa gw ambil dari kejadian barusan,yang pasti ad pelajaran yang bisa gw ambil dari kegagalan gw tadi.
Kan ada pepatah yang mengatakan kegagalan kemenangan yang tertunda,tapi kayanya menurut gw pepatah itu belum kebukti soalnya dari dulu sampai sekarang kegagalan selalu bersarang di gw.
Doa in mudahan gw bisa membuktikan pepatah di atas.

Rabu, 04 November 2009

Evolution


perubahan itu perlu untuk menambah gairah hidup kita,dan sebagai manusia kita wajib bersyukur karena mempunyai nafsu yang dapat membuat kita berusaha untuk berevolusi,jadi nafsu ga buat hal negatif aja jadi bisa juga di multi fungsiin untuk hal yang negatif.
dulu misalnya kita cuma bisa itu nah dengan nafsu revolsi kita berusaha untuk bisa ini

Minggu, 01 November 2009

Dilema hati

Akhir-akhir ini gw ngerasa uda kaya orang kafir aja,trus terang sekarang gw udah jarang sholat kalaupun sholat hati gw ngga plong ngerasa berat hati gw.Entah apa penyebabnya pembuat dilema hati gw ini,jauh di lubuk hati terdalam gw pengen rajin sholat secara sholat kan tiang agama ama pencegah dari perbuatan keji dan mungkar,hah tapi itu kayanya mustahil karena rasanya separu hati gw udah jadi nafsu setan,perilaku gw pun sekarang berubah jadi bejat walaupun dulu juga bejat tapi dulu gw rajin sholat walaupun kepaksa.Sialnya lagi gw bangga ama sifat bejat gw ini,gila ga.
Dan ada beberapa lagi ganjelan dalam hati gw salah satunya gw jarang nerima pencerahan hati yang bisi bikin gw jadi semangat ngejalani hidup ini yang semakin hari semakin aneh.Rasanya sekarang hati gw udah mati,rasanya hati gw udah sirna.Ingin rasanya gw buang rasa aneh dari sifat hati ini tapi apa daya gw hanya makhluk super lemah yang bisa ngerubah jalan hidup gw sendiri.
Pada akhirnya gw harus juga kembali kepada pencipta gw maha dari segala maha yang esa Dzat-Nya.